Kamis, 11 Oktober 2012

Makanan Penambah Konsentrasi

Kalau selama ini kita termasuk salah satu murid yang susah konsentrasi saat guru sedang mengajar, mungkin ada yang salah dengan makanan kita? Karena kerja otak itu sangat dipengaruhi dengan asupan nutrisi dari apa yang kita makan.     

Bahkan ada beberapa makanan yang memang bisa meningkatkan kerja otak dan daya konsentrasi kita, seperti:

Aneka Berry

Blueberry, dew berries, atau strawberry mengandung banyak antioksidan yang dipercaya bisa mencegah orang untuk jadi pelupa. Keluarga berry ini bisa meningkatkan memori otak dan menambah jumlah aliran darah ke otak, sehingga konsentrasi juga meningkat.

Ikan
Wah, kalau ini sih sepertinya kita sudah nggak asing lagi, ya. Memang protein dan Omega 3 yang terkandung dalam ikan bagus banget buat meningkatkan fungsi otak. Selain menambah konsentrasi, mengonsumsi ikan juga bisa mencegah penurunan daya ingat. Biasakan mengonsumsinya 2x seminggu ya.

Dark Chocolate 
Selain anti oksidannya yang tinggi, dark chocolate juga mengandung kafein yang bisa membantu otak kita tetap ‘terjaga’, sehingga bisa membuat kita lebih fokus terhadap sesuatu.

Gula
Eiittss, gula yang dimaksud di sini bukanlah gula pasir, ya. Tapi glukosa yang bisa kita dapatkan di dalam buah. Jadi, biasakan rutin mengonsumsi buah-buahan, seperti jeruk, alpukat, semangka, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar